Pesta Pelajar 2012, It’s Back!
TANGERANG, SNOL Sukses menggebrak Tangerang tahun lalu, Pesta Pelajar kembali digelar. Kali ini dipastikan akan lebih semarak karena Pesta Pelajar 2012 ini melibatkan pelajar se-Banten. Kompetisi kreasi antarpelajar yang digelar Satelit News bersama Tangsel Pos dan Banten Pos ini akan dilaksanakan di Supermal Karawaci pada 14-16 September mendatang.
Puluhan sekolah hadir mengikuti technical meeting awal yang digelar di Kantor Redaksi Satelit News, Kota Tangerang, Kamis (6/9). “Ini belum semua, perwakilan sekolah yang di Serang dan Cilegon tidak datang karena lokasi yang jauh. Tapi saat pelaksanaan, belasan sekolah SMA disana akan ikut berpartisipasi,” ungkap Rudi Kurniawan, ketua pelaksana kegiatan.
Dikatakan Rudi, pada pelaksanaan technical meeting kemarin, sudah mendaftar sebanyak 12 sekolah peserta Mading 3D, 13 Grup Modern Dance, dan 3 grup peserta Girl and Boy Band. Jumlah tersebut, jelas Rudi, akan terus bertambah. Mengingat puncak technical meeting atau pengocokan nomor peserta akan berlangsung pada Selasa (11/9) mendatang.
Pada pelakasaan technical meeting kemarin, para peserta dijelaskan mengenai peratuan ketiga lomba. Mulai dari pelaksanaan Mading 3D, Modern Dance, dan Boy and Girl Band. “Kurang lebihnya sama seperti tahun sebelumnya. Intinya kami membebaskan ratusan pelajar yang akan menjadi peserta tersebut untuk berkreasi sesuai dunia mereka,” jelas Rudi.
Selain itu, pelaksanaan berbagai macam perlombaan, Pesta Pelajar 2012 sendiri akan menghadirkan berbagai talk show menarik untuk mengisi edukasi para pelajar. Seperti menjadi pembisnis sukses dari Prasetiya Mulya Business School, dan remaja sukses anti narkoba oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Banten.
Perhelatan Pesta Pelajar 2012 yang disponsori Prasetiya Mulya Business School dan Indosat, ini rencananya akan dilaksanakan meriah di Grand Atrium Supermal Karawaci, Kabupaten Tangerang. “Tentu atas dukungan dari pihak sponsor, Prasetiya Mulya Bussines School, Indosat, dan BNN Porvinsi Banten,” ujar Rudi.
Riri Khoriyah, salah seorang peserta Pesta Pelajar 2012 mengaku sudah tidak sabar menunggu kompetisi ini. Terlebih dia mengetahui, kalau grup modern dance tahun ini tidak hanya berasal dari Tangerang saja, melainkan dari seluruh Banten. “Semakin bergengsi saja, aku nunggu banget momen kompetisi ini,” ujar Riri.
Gadis cantik yang pernah memenangkan juara 2 pada ajang kompetisi dance se-Tangerang itu, mengaku sudah menyiapkan konsep tari modern yang menarik dan energik. “Tentunya untuk mengimbangi kompetitor dancer lain dari berbagai sekolah favorit,” tandasnya. (pramita/deddy)