Monorel Bandara Soetta Dibangun September Tahun Ini
JAKARTA,SN—Konsorsium BUMN yang diketuai PT Adhi Karya Tbk (ADHI) berencana menggarap monorel atau automatic people mover system (APMS) di dalam komplek Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang.Monorel yang akan menghubungkan antar terminal 1, 2 dan 3 Bandara Soekarno-Hatta rencananya akan mulai dikerjakan September tahun ini.
Saat ini pihak konsorsium BUMN tengah menyelesaikan desain kerjasama dengan pengelola Bandara Soetta yaitu PT Angkasa Pura II (AP II) sehingga targetnya konstruksi monorel sudah bisa dimulai pada awal September 2013.
Corporate Secretary Adhi Karya Amrozi Hamidi menjelaskan untuk pengembangan monorel bandara menelan biaya Rp 2,3 triliun. “Masih pengkajian detail dengan AP II, diharapkan akhir Agustus atau awal September paling lambat (dimulai). Dananya RP 2,3 triliun,” ucap Amrozi ,Rabu (10/7).
Target konstruksi proyek dikerjakan selama 18 hingga 20 bulan atau akan selesai pertengahan 2015. Untuk menggembangkan monorel ini, Adhi Karya menggandeng PT INKA (Persero) sebagai penyedia kereta dan PT LEN Industri (Persero) sebagai pengembang jaringan persinyalan.
Sebelumnya Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengklaim, bahwa monorel Bandara Soeeta ini bakal jadi yang pertama beroperasi di Indonesia karena lebih cepat dibanding proyek monorel DKI Jakarta yang ditargetkan rampung pada 2016. “Monorel bandara itu selesai 18 bulan lagi, setelah saya sudah tidak jadi Menteri BUMN. Itu akan jadi proyek monorel pertama yang selesai di Indonesia,” ungkap Dahlan.
Menurut Dahlan, lebih cepatnya proyek monorel Bandara Soekarno Hatta disebabkan proyek itu tidak melibatkan perusahaan di luar BUMN.
Dahlan menjelaskan monorel sepanjang 4 kilometer bakal dibangun oleh konsorsium BUMN yaitu PT Adhi Karya Tbk (ADHI), PT Industri Kereta Api, dan PT Angkasa Pura II.
Dia menuturkan, Monorel memiliki kapasitas angkut 800 ribu penumpang itu nantinya akan menghubungkan terminal 1, terminal 2 dan terminal 3 baru di Bandara Soekarno-Hatta.”Nanti di tengah bandara ada stasiun untuk menampung penumpang kereta api dari Stasiun Sudirman. Nanti di stasiun itu, penumpang pindah ke monorel,” jelas Dahlan (hen/jpnn)